Semarang, 27 Maret 2022 – Earth Hour adalah sebuah kampanye global yang diadakan oleh World Wide Fund for Nature (WWF) pada Sabtu terakhir bulan Maret setiap tahunnya. Kegiatan ini berupa pemadaman lampu yang tidak diperlukan selama satu jam untuk meningkatkan kesadaran akan perlunya tindakan serius menghadapi perubahan iklim. Seluruh masyarakat dunia berpartisipasi dengan ikut memadamkan listrik pada jam tertentu. Di Indonesia, ajakan untuk memadamkan listrik dilakukan pada Pk. 20:30-21:30 tanggal 26 Maret 2022
HARRIS Hotel Sentraland Semarang turut ambil bagian dalam perayaan Earth Hour 2022. Kegiatan tersebut dibagi menjadi 2 sesi yaitu Sunset Yoga dan kegiatan pemadaman lampu di area lobby dan HARRIS Cafe pada malam harinya
Sunset Yoga dilakukan pada pukul 17.00 – 18.00 di Mini Golf lantai 7 HARRIS Semarang, dihadiri oleh lebih dari 30 praktisi yoga / yogist dari berbagai kalangan kemudian disusul dengan pemadaman lampu di area HARRIS Cafe outdoor pada pukul 20.30 – 21.30 yang dihadiri oleh tamu menginap diiringi lantunan lagu live music performance
Marketing and Branding Manager incharge HARRIS Hotel Sentraland Semarang, Alin Arma Junia menyampaikan bahwa peserta antusias mengikuti rangkaian kegiatan hari ini.
“Tingginya antusias peserta sunset yoga dan switch off the light kali ini menunjukan bahwa masyarakat sudah aware terhadap isu global perubahan iklim. Lewat kegiatan ini, kami berusaha mengedukasi tamu dan menciptakan kesadaran untuk menghemat energi dan menjaga lingkungan” ujarnya
Informasi lebih lanjut mengenai promo atau kegiatan yang sedang berlangsung di HARRIS Hotel Sentraland Semarang bisa didapatkan melalui chat dan telepon di nomor Whatsapp Business di 024 7653 0000,website di www.discoverasr.com, instagram @Harris_Semarang, facebook page HARRIS Hotel Sentraland Semarang atau datang langsung ke HARRIS Hotel Sentraland Semarang di Jalan Ki Mangunsarkoro No.36, Semarang.
***
Tentang Tauzia Hotels :
Didirikan di tahun 2001, TAUZIA Hotels adalah sebuah portfolio dari 139 hotel yang beroperasi dan dalam taraf pembangunan di bawah merek-merek Préférence – sebuah label dari koleksi hotel butik yang unik dan berbeda, Vertu – hotel kelas atas dengan konsep ‘Joy of Life’, HARRIS – hotel kelas menengah atas dimana para tamu dapat terus ‘Stay Bright’, FOX – hotel kelas menengah dengan desain kontemporer dan mudah beradaptasi, YELLO – hotel kelas menengah untuk para traveler yang teraspirasi menjunjung kreativitas akan desain dan teknologi, dan POP! – hotel ekonomi untuk para wisatawan yang smart dan eco-friendly. TAUZIA bertujuan untuk membentuk sebuah perpaduan budaya dalam gaya manajemen dan pengembangan produk seraya mempromosikan keragaman dalam industri perhotelan. Silahkan kunjungi website discoverasr.com untuk informasi lebih lanjut.